Seperti kita sadari bersama, kondisi jalan raya saat ini cukup membahayakan bagi para pengendara sepeda, khususnya di kota-kota besar. Pasalnya, kita harus melaju bersama dengan kendaraan-kendaraan bermotor yang berlari kencang sekali dan memenuhi seluruh bagian jalan. Saking padatnya jumlah kendaraan tersebut menimbulkan kesulitan tersendiri bagi para pesepeda untuk menemukan jalan yang aman.
Kita juga pasti sudah memahami bahwa keamanan dan keselamatan dalam bersepeda merupakan prioritas yang paling utama. Oleh karena itu, diperlukan persiapan yang matang agar aktivitas ini menjadi menyenangkan dan berjalan sesuai rencana. Simak tips-tips bersepeda di jalan raya yang benar dari kami di bawah ini!
- Persiapkan diri dengan mengenakan peralatan keamanan dalam bersepeda seperti helm dan sepatu. Jika memungkinkan, gunakan juga masker, saputangan, dan pelindung kaki dari cedera. Pakailah pakaian yang berwarna cerah agar keberadaan Anda dapat mudah disadari oleh pengendara lain.
- Saat bersepeda di jalan raya Anda wajib mematuhi rambu-rambu lalu lintas dan tata tertib yang berlaku. Bersepeda di sisi kiri jalan dan jangan pernah melawan arus dan jangan keluar dari jalur. Sadari bahwa semua pengguna jalan raya memiliki kedudukan yang sama.
- Tampil bergaya saat mengendarai sepeda boleh-boleh saja. Namun jangan sampai hal tersebut justru membahayakan keselamatan Anda dan orang lain. Misalnya jangan mengenakan headphone, jangan bermain ponsel, jangan mengobrol, jangan memakai perhiasan yang mencolok, dan lain-lain.
- Selalu letakkan kedua tangan Anda memegangi tuas rem. Kondisi jalan raya sulit sekali ditebak. Anda harus waspada terhadap setiap kemungkinan yang bakal muncul untuk menghentikan laju sepeda.
- Berilah jarak yang cukup antara Anda dengan kendaraan lain di depan. Hal ini dimaksudkan sebagai area pengereman yang aman. Begitu pula berikan jarak yang cukup untuk pengendara lain di sisi samping dan sisi belakang Anda.
- Jangan pernah menyalip kendaraan lain dari sisi kiri, meskipun tersedia space yang cukup lapang di sana. Pengendara di Indonesia sudah terbiasa bahwa kendaraan yang menyalip harus dari sisi kanan. Jika Anda memaksakan diri menyalip dari kiri, bukan tidak mungkin kendaraan yang disalip tidak menyadari hal tersebut sehingga berisiko bisa mengalami tabrakan.
- Lengkapi sepeda kesayangan Anda dengan lampu. Selain sebagai penerang, lampu juga berfungsi untuk menegaskan keberadaan Anda di jalan. Anda bisa menyalakan lampu tersebut saat malam hari dan hujan.
- Mengingat sepeda tidak dilengkapi dengan lampu sein, Anda harus menggunakan tangan Anda untuk menunjuk arah berbelok. Jika ingin berbelok ke kanan maka lambaikan tangan ke arah kanan, begitupun sebaliknya. Selalu memperhatikan kondisi jalan raya ketika ingin berbelok dan berhentilah sebentar bila jalan terlalu ramai.
Itulah tadi kedelapan tips supaya aman dan selamat ketika mengendarai sepeda di jalan raya. Bagaimanapun sikap kita dalam bersepeda berpengaruh besar terhadap pengendara-pengendara lain di sekitarnya. Selalu waspada dan hati-hati dan selamat bersepeda.