Pergi melancong tidak hanya dapat dilakukan di dalam negeri, kita pun bisa berjalan-jalan keluar dari wilayah NKRI (Negara Kesatuan Republik Indonesia). Berwisata ke luar negeri tidak hanya dapat membuat Anda merasa senang, tetapi Anda pun akan memperoleh pengalaman baru yang benar-benar belum pernah dialami sebelumnya. Anda akan semakin menyadari kalau dunia ini begitu indah dan ternyata ukurannya luas juga.
Hongkong menjadi salah satu negara destinasi wisata di luar negeri yang paling difavoritkan oleh masyarakat Indonesia. Alasannya berwisata ke Hongkong tidak membutuhkan biaya yang cukup banyak karena lokasinya yang cukup dekat dengan Indonesia. Namun dibandingkan dengan Malaysia atau Singapura, Hongkong menawarkan tempat wisata dan wahana hiburan yang jauh lebih mengasyikkan. Tak ayal, orang-orang memilih Hongkong sebagai tujuan liburannya.
Jangan kelewatan membeli souvenir-souvenir ini kalau pergi ke Hongkong ya!
- Camilan Ringan
Kami sengaja menaruh camilan ini sebagai souvenir pertama yang wajib dibeli saat Anda tiba di Hongkong. Hal ini karena camilan di Hongkong sangat berbeda dari Indonesia dan semuanya enak. Ada seafood, roti, jamur, jeli, permen, daging, dan lain-lain. Pilihannya pun banyak sekali sehingga bisa memuaskan rasa penasaran Anda. Namun ingat ya, sebagai muslim, Anda harus makan makanan halal.
- Mobil Tomica
Mobil tomica bisa dibilang sebagai mobil miniatur. Ada mobil pribadi, bus tingkat, taksi, truk, dan masih banyak lagi. Bagi Anda yang memang hobi mengoleksi miniatur mobil ini pasti merasa senang sekali saat dihadapkan dengan pilihan mobil yang begitu banyak. Kabar baiknya adalah mobil tomica di sini dijual dengan harga yang sangat terjangkau loh. Anda tentu juga bisa membelikannya untuk kerabat di rumah.
- Stempel Nama
Eits, bukan stempel nama biasa loh ya. Tetapi stempel nama ala-ala kerajaan di masa lampau. Anda bisa mendapatkan stempel nama yang unik semacam ini cuma di Hongkong. Pastinya stempel ini sangat menarik untuk dijadikan oleh-oleh. Bahkan Anda pun dapat memesannya secara custom menggunakan nama pribadi, baik dengan aksara biasa maupun aksara khas mkitarin.
- Peralatan Teh
Bukan hanya masyarakat Indonesia saja yang suka meminum teh, penduduk asli Hongkong pun suka sekali meminum teh. Beberapa jenis minuman teh yang terkenal di negara ini yaitu teh oolong, teh pu’er, dan teh melati. Biasanya masyarakat setempat menggunakan peralatan yang dibuat dari tanah untuk menyeduh teh. Nah, peralatan inilah yang bisa Anda beli sebagai souvenir liburan.
- Kaos Khas
Kaos khas yang kami maksud di sini adalah kaos yang ada tulisan kata-kata Hongkong yang Anda beli di Negara Hongkong tentunya. Hal ini secara tidak langsung juga telah membuktikan kalau Anda sudah sah pergi ke Hongkong. Sebisa mungkin pilihlah kata-kata yang unik, menarik, dan tidak biasa. Semakin gokil, maka semakin bagus pula kaos tersebut. Borong yang banyak ya karena harganya murah-murah banget kok.