Anda dapat mencoba memelihara kura-kura kalau memang mau. Pada dasarnya kura-kura merupakan hewan yang cukup mudah dirawat. Kunci utamanya terletak pada kontrol nafsu makannya. Anda wajib memastikan kura-kura tersebut memiliki nafsu makan yang baik. Kura-kura tersebut responsif terhadap pakan yang Anda berikan. Kami sarankan untuk memberi makan kura-kura setiap hari, walau beberapa jenis kura-kura kerap melakukan puasa. Tetapi di perawatan manusia, Anda harus mengusahakan kura-kura bisa merasa lebih nyaman dan tenang daripada di alam liar dengan memberi makan setiap hari.
Nafsu makan bisa menjadi pertanda utama kura-kura yang sehat. Sebab kenyataannya memang semua jenis kura-kura memiliki nafsu makan yang rakus manakala kondisinya sehat. Anda harus menyadari hal tersebut. Pastikan kura-kura Anda mempunyai selera makan yang tinggi dan responsif pada saat Anda memberinya makanan. Sementara di sisi yang lain, kura-kura yang sakit akan mengalami penurunan di nafsu makannya. Kasus ini umumnya terjadi secara drastis atau perlahan-lahan. Jadi ketika Anda melihat ada kura-kura yang mengalami penurunan pada nafsu makannya, segera berikan perhatian khusus.
PENYEBAB
Di bawah ini merupakan faktor-faktor yang bisa menyebabkan nafsu makan kura-kura Anda menurun, antara lain :
Kura-kura Sedang Sakit
Kura-kura yang sakit hampir selalu akan mengalami penurunan pada nafsu makannya. Kura-kura tadi biasanya melakukan mogok makan akibat kondisi kesehatannya yang drop. Kondisi ini umumnya bakal berlangsung secara bertahap sampai kura-kura berhenti makan total. Tentunya ini merupakan keadaan yang sangat gawat. Sehingga Anda mesti bertindak dengan cepat untuk mengatasi kasus penurunan nafsu makan pada kura-kura tersebut sebelum kondisinya semakin parah.
Kura-kura Mengalami Stres
Tahukah Anda, kura-kura juga bisa mengalami stres loh. Tingkat stres pada kura-kura ini berbeda-beda tergantung jenisnya. Contoh kura-kura yang mudah stres yaitu kura-kura MSE dan kura-kura piput. Anda harus ekstra perhatian ketika memelihara kura-kura jenis tersebut. Karena jika stresnya sedang kumat, kura-kura tadi biasanya akan melakukan mogok makan. Masalah ini biasanya akan diawali dengan nafsu makan kura-kura yang menurun dan menjadi semakin para kalau tidak segera ditangani.
Mulut Kura-kura Terluka
Jika Anda melihat kura-kura memiliki pergerakan yang aktif, tapi dia tidak mau melahap pakannya atau kura-kura seperti kehilangan nafsu makannya, maka bisa jadi ada masalah yang menimpa bagian mulut. Kemungkinan besarnya adalah mulut kura-kura tersebut mengalami luka. Karena terluka, kura-kura pun enggan menggunakan mulutnya untuk makan. Anda harus segera mengobati lukanya. Sebab kalau tidak, kura-kura tadi benar-benar akan melakukan mogok makan.
Bosan dengan Makanannya
Ini mungkin akan menjadi sesuatu yang aneh bagi Anda. Namun faktanya, kura-kura memang memiliki selera makan. Seleranya bisa menurun akibat Anda memberikannya makanan yang sama secara terus-menerus. Kasus ini lebih banyak terjadi pada kura-kura darat ketimbang kura-kura air. Contohnya, Anda selalu memberi pakan berupa daun caisim kepada russian tortoise, maka lama-kelamaan nafsu makan tortoise tersebut bakalan menurun terhadap caisim.
Makanan Tidak Menarik
Anda harus membuat pakan yang akan diberikan ke kura-kura kelihatan menarik. Tapi di sini Anda tidak harus menatanya seperti penyajian makanan di dalam restoran ya. Melainkan ada banyak trik lain untuk membuat pakan tersebut nampak lebih menggoda. Misalnya nih, Anda dapat mencuci bersih sayuran sebelum diberikan ke kura-kura, memotong-motong menjadi ukuran kecil, atau memberikannya dalam porsi yang sedikit demi sedikit. Sehingga kura-kura Anda lebih tertarik kepadanya.
Suhu Udara Terlalu Dingin
Faktanya adalah suhu udara dapat mempengaruhi kondisi tubuh kura-kura. Saat kondisi cuaca sedang dingin, kura-kura umumnya cenderung akan berdiam diri di dalam kandang. Dia juga merasa sangat malas untuk begerak-gerak. Bahkan sekadar memakan pakan yang telah Anda berikan pun terkadang kura-kura tersebut sama sekali tidak mau. Anda harus memakluminya karena memang pencernaan di dalam tubuh kura-kura akan berjalan lebih lambat saat kondisi cuaca tengah dingin.
Lingkungan Tak Mendukung
Kondisi lingkungan di dalam kandang juga secara tidak langsung bisa mempengaruhi nafsu makan kura-kura loh. Contohnya bila keadaan lingkungan tersebut sangat bising, maka kura-kura akan menjadi stres. Hal inilah yang kemudian bakal berpengaruh terhadap nafsu makannya. Begitu pula jika kondisi kandang begitu kotor, umumnya nafsu makan kura-kura akan terpengaruh. Jadi penting sekali bagi Anda untuk menjaga kondisi lingkungan di sekitar tempat tinggal kura-kura agar kesehatannya pun terjaga.
SOLUSI
Anda bisa mencoba beberapa solusi di bawah untuk mengatasi kura-kura yang mengalami penurunan pada nafsu makannya!
- Cobalah merendam kura-kura di dalam air hangat untuk membuatnya merasa lebih nyaman.
- Berikan pengobatan yang tepat terhadap kura-kura yang sakit sesuai dengan gejalanya.
- Pilihlah makanan favorit kura-kura tersebut sebagai pancingan agar dia tetap mau makan.
- Menjemur kura-kura di bawah sinar matahari juga dapat membuatnya semakin rakus makan.
- Jagalah kondisi di dalam kandang dan sekitarnya supaya tetap ideal bagi kura-kura Anda.
- Berikan suplemen tambahan untuk meningkatkan nafsu makan kura-kura terhadap pakan.
- Sebaiknya Anda memberikan makanan sedikit demi sedikit tetapi frekuensinya cukup sering.
- Pindahkan kura-kura ke tempat yang kondisinya sunyi dan gelap agar merasa lebih tenang.